19 April 2024

peserta pelatihan gis 1Tim Early Warning System (EWS) Dengue Makassar yang beranggotakan dr. Isra Wahid,Ph.D yang mewakili Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin(FKUH) dan dua  orang staf DinKes Makassar  melihat bahwa tim EWS  perlu dikembangkan dengan melibatkan pihak-pihak yang tersangkut mengenai penggunaan Geographic Information System (GIS) untuk kepentingan perencanaan kesehatan.

Pelatihan GISyang diselenggarakan mulai  tanggal 27-30 April di Ruang CALL FKUH diikuti oleh peserta dari:

 UNHAS NEHCRI  :  Lima Orang
 UNHAS Mikrobiologi  :  Dua  Orang
 UNHAS FKM  :  Dua  Orang
 BMG Makassar  :  Dua  Orang
 Dinkes Makassar  :  Tiga Orang
 Dinkes Provinsi  :  Empat Orang
 Dinkes Selayar  :  Satu Orang

Walaupun beberapa orang tidak bisa mengikuti sampai hari terakhir.

Pelaksanaan training terlihat bahwa peserta sangat antusias mengikuti, namun waktu pelaksanaan terlalu singkat
sehingga materi belum sempat dikuasai dengan baik, sudah harus berpindah topik.
Adapun hasil dari pelatihan ini oleh dr. Isra Wahid,Ph.D berharap mungkin diperlukan sekali lagi pelatihan yang lebih intensif (mis. 1 minggu) yang sourcenya adalah kerja sama UNHAS, RISTEK, BPPT dan DINKES PROVINSI. Atau dari masing2 instansi bisa dikirim 1-2 orang untuk training intensif di Jakarta.
Dari proses pelatihan juga terlihat bahwa peserta menjadi tahu bagaimana potensi penggunaan GIS untuk peneyelesaian masalah kesehatan, dan juga bagaimana proses colecting data yangbenar untuk dapat digunakan dalam perencanaan strategi berbasis GIS.
Dari pihak BMG juga sudah punya komitment untuk sharing data untuk kepentingan prediksi.
Dan  Untuk kepentingan instalasi software, mungkin pihak RISTEK bisa membantu, agar saat publikasi kita menggunakan software resmi.
Software ArcView yang digunakan mungkin dapat di upgrade menjadi ArcGIS, agar dapat juga digunakan untuk  windows versi sekarang juga (VISTA).

( 10-RI,April 09; dr.Isra Wahid,Ph.D )

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *