19 April 2024

AHC1AHC4

AHC3AHC2

Makassar, 24 April 2014  , bertempat di Aula Rumah Sakit Universitas Hasanuddin  diadakan  pertemuan  dan sosialisasi  kebijakan pengembangan  integrasi Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin (FKUH) – RS Wahidin Sudirohusodo – RS Universitas Hasanuddin  kerja sama Kementerian  Pendidikan  dan Kebudayaan dengan Kementerian Kesehatan RI .
Acara yang dibuka secara langsung oleh Rektor Unhas, hadir Prof. Dr. dr. Idrus Paturusi, Sp.B bersama Rektor terpilih Prof.Dr.Dwia Aries Tina Pulubuhu, M.A dan laporan  pengembangan Integrasi FK Unhas,RS.Wahidin Sudiro Husodo  oleh Prof.  dr. Irawan Yusuf, Ph.D,  bersama Prof. Dr. dr. Kadir, Sp.THT dan Prof. Dr. dr. Syamsu, Sp. PD , memberi penjelasan peranan Rumah Sakit sebagai  salah satu wahana pendidikan  untuk pendidikan dokter dan dokter spesialis bagi Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin sebagai institusi pendidikan  profesi kesehatan  sebagai pengelola program studi  dikelola  bersama dengan  menselaraskan fungsi dan mekanisme kerja RS Wahidin,RS Unhas  menjadi suatu Academic Health Center (AHC) yang punya potensi besar untuk menghasilkan tenaga profesi yang unggul, menghasilkan riset berkualitas dalam menjalankan tanggung jawab  sosialnya secara optimal dalam bentuk pelayanan kesehatan yang berkualitas
Penjelasan lainnya mengenai Tujuan pembangunan RS Unhas dan pentingnya Integrasi FK-RS PTN dan RSP dalam peningkatan Kualitas Pendidikan dan Penelitian, dipaparkan  oleh Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan yang kemudian dipaparkan pula kebijakan Kementerian Kesehatan tentang Peran integrasi FK-RS PTN dan RSP untuk akselerasi pelayanan dan implementasi JKN oleh Direktur Jenderal Bina Upaya Kesehatan, Kementerian Kesehatan.
Acara yang berlangsung selama kurang lebih dua jam ditutup  setelah sesi diskusi, dan tanya jawab, kesimpulan dan rencana tindak lanjut kedepan. Selamat dan sukses (10RI_0414)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *