
Pada bulan Agustus – Oktober 2019, telah dilaksanakan stase luar residen Ortopedi dan Traumatologi UNHAS di Rumah Sakit Kepresidenan Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, Jakarta oleh Residen ortopedi dan traumatologi UNHAS. Stase luar ini bertujuan untuk memperkaya wawasan, pengetahuan dan keterampilan residen ortopedi agar semakin siap saat berada di lingkungan kerja nantinya. Adapun konsulen – konsulen yang membimbing residen di RSPAD:
- Kolonel Ckm dr. Jursal Harun, Sp.OT (K) Spine,
- Kolonel CKM dr. AJ. Didy S., Sp.OT(K) Spine,
- Letkol Ckm dr. Zuhri Effendi, Sp.OT (K),
- Letkol Ckm dr. Yanuarso, Sp.OT (K), M.H,
- Mayor Ckm dr. Waluyo Sugito, Sp.OT,
- Brigadir Jenderal TNI (Purn) DR. dr. Robert M. Hutauruk, Sp.OT, MM, FICS,
- Kolonel Ckm (Purn) dr. Djamaludin Wijaya, Sp.OT,
- Kolonel Ckm (Purn) dr. Muljana Hasan, Sp.OT,
- dr. Bobby N. Nelwan, Sp.OT,
- dr. AB. Mulyanto, Sp.OT, MARS,
- dr. Aryo Nugroho T., Sp. OT

Pelaksanaan stase berlangsung baik dan residen dapat menimba banyak keilmuan baru dari stase tersebut. Semoga kerjasama dan pelaksanaan stase di FK UNHAS dapat terlaksana secara berkesinambungan.

(AE/Red.)